PENAJAM (korem091-tniad.mil.id/kodim0913) Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT)/pesta rakyat Desa Giripurwa Ke 12 Tahun,Komandan Koramil 01/Penajam Kapten Inf M Aluy serta Babinsa Desa Giripurwa Serma Rais Yudha ikut serta mendampingi Plt Bupati PPU Ir H Hamdam dalam Syukuran Hut Desa Giripurwa Ke 12 yang bertempat di Balai Desa Giripurwa kecamatan Penajam Kab PPU.Sabtu (13/8/22)
Feri Wijaya selaku Kepala Desa Giripurwa dalam sambutannya mengatakan,” Ucapan terima kasih kepada seluruh undangan yang sudah menyempatkan hadir dalam acara peringatan hari ulang tahun Desa Giripurwa Ke 12 Tahun,”jelasnya.
“Harapan kami sebagai kepala Desa Giripurwa mari kita budayakan saling gotong royong sehingga budaya itu tidak punah,”harap Feri.
Sementara itu, Plt Bupati PPU Ir H Hamdam menyampaikan,” Ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Giripurwa yang sudah bekerjasama dengan baik sehingga kegiatan ini bisa terlaksana,”katanya.
“Sebentar lagi kita memperingati HUT ke – 77 Kemerdekaan RI, maka saya mengajak kepada kita semua untuk ikut mensukseskan dan memeriahkan peringatan tersebut dengan berbagai kegiatan di wilayah masing – masing bersama masyarakatnya seiring dengan semboyan Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat untuk mewujudkan Penajam Paser Utara yang lebih Maju,”Pinta Ir H Hamdam.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh,Plt Bupati PPU Ir H Hamdam,Pj Sekda PPU Drs H Tohar MM,Camat Penajam Pang Irawan S.STP,Danramil 0913-01/PPU Kapten Inf M Aluy,Kapolsek Penajam, AKP Purwa Asmadi,Babinsa Desa Giripurwa,Serma Rais Yuda,Bhabinkamtibmas Desa Giripurwa, Brigpol Hendra,Sek DPMD PPU, Ujep Setiawan.
Serta,Ketua LPM Desa Giripurwa, Madrid Setiawan,Ketua BPD Desa Giripurwa, Budi Supoyo,Ketua Karang taruna Desa Giripurwa, Julius Singgih,Para Anggota BPD, LPM, Karang Taruna Desa Giripurwa,Ketua TP. PKK Desa Giripurwa, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama Desa Giripurwa Serta masyarakat Desa Giripurwa.
(Her/pendim)