PENAJAM (http://kodim0913.korem091tniad.com/),- Dalam rangka untuk menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mendengarkan dan menghormati suara dari masyarakat lokal,Komandan Kodim 0913/PPU,Letkol Inf Arfan Affandi.SE.M.IP mendampingi para Tokoh Masyarakat, Agama dan Tokoh Adat Kalimantan dalam acara Silaturahmi Kepala Sekretariat Presiden yang bertempat di Aula Makodam VI/Mlw Jl. Jenderal Sudirman Kel. Telaga Sari, Kec. Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Prov Kaltim.Kamis (13/6/2024)
Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Tri Budi Utomo.S.E. dalam sambutannya menyampaikan,” Kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan menjalin hubungan yang harmonis bersama tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat Kalimantan,
”Untuk itu diperlukan partisipasi para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat Kalimantan untuk ikut serta menjaga kondusifitas di wilayah dalam mendukung percepatan pembangunan IKN dan pelaksanaan event-event berskala nasional seperti pada peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia mendatang yaitu dengan memberikan statement, pemahaman dan contoh yang baik kepada masyarakat. Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat Kalimantan,”jelasnya.
Lanjutnya,kita memiliki peran yang.sangat vital dalam mengatasi segala permasalahan yang muncul agar dalam pelaksanaannya tercipta suasana yang kondusif dan menimbulkan kemajuan yang signifikan bagi percepatan pembangunan IKN dan dengan adanya sinergitas kita semua, percepatan pembangunan IKN dan Upacara Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dapat berjalan dengan baik, aman dan kondusif,”ungkap Pangdam.
Sementara itu Kepala Sekretariat Presiden Republik Indonesia, Heru Budi Hartono,menyampaikan bahwa dengan rasa hormat rasa tulus kami mengundang selaku Tokoh Agama, Adat dan Tokoh Masyarakat Kalimantan Kenapa saya ingin bertemu dengan bapak-bapak sekalian bahwa kami dari Sekertariat Keperesidenan menjunjung tinggi kearifan lokal,
“Dalam waktu dekat ini akan ada hajatan besar di wilayah kita yang kita cintai ini maka hari ini atas nama Sekertariat Negara/Sekertariat Kepresidenan memohon izin kami mengadakan kegiatan yang disampaikan oleh Pangdam.VI/Mlw tentang rangkaian 17 Agustus dan seterusnya hari ini secara resmi dan meminta izin kepada selaku Tokoh Agama, Adat dan Tokoh Masyarakat Kalimantan mohon didukung kegiatan ini,
Presiden Republik Indonesia menaruh hormat kepada yang hadir sebagai Tokoh Agama Tokoh Lintas Agama, Adat dan Tokoh Masyarakat, Sekali lagi kami mohon izin jajaran Sekertariat Presiden akan mengadakan kegiatan rangkaian tersebut mohon dukungaannya untuk merayakan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 di IKN.
Tujuan dilaksanakan Acara Silaturahmi Kepala Sekretariat Presiden dengan Todat, Toga dan Tomas se Prop. Kalimantan Timur yakni Kepala Sekretariat Presiden berdiskusi dengan tokoh-tokoh masyarakat, agama, dan adat tentang berbagai hal, mulai dari perencanaan pembangunan IKN dan pelakasanaan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 di IKN, hingga isue – isue sosial, dengan tujuan untuk menunjukkan keseriusan Pemerintah dalam mendengarkan dan menghormati suara dari Masyarakat Lokal.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain,Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono,Deputi Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana,Rika Kiswardani,Kepala Biro Pengelolaan Istana, Ibu Uti Dharmastuti,Kepala Biro Administrasi,Sony Kartiko,Kepala Biro Umum Erry Hermawan,Asisten Sekretaris Pribadi Presiden RI, Alexandra Retno Wulan, 1. Pangdam VI/Mlw, Mayjen TNI Tri Budi Utomo. S.E,Irdam VI/Mlw, Brigjen TNI Udiyanto, M.Tr (Han) ,Kapoksahlu Pangdam VI/Mlw, Brigjen TNI Drs. Yuswandi. M.M,Asintel Kasdam VI/Mlw, Kolonel Inf Faizal Rizal. S.I.P,Aster Kasdam VI/Mlw, Kolonel Inf Ilham.Yunus. S.Sos.M.Si,Sekda Prov. Kaltim, Sri Wahyuni,Bupati Kukar, Edi Darmansyah,Pj. Bupati PPU, Makmur Marbun,Dirintelkam Polda Kaltim Kombes Pol Agus Sutrisno, Dandim 0905/PPU,Letkol Inf Arfan Affandi.SE.M.IP serta para tokoh Kaltim.
(Her/pendim)