Babinsa Nenang Hadiri Rapat Koordinasi Di Wilayah Binaan

Militer12 Dilihat

PENAJAM (http://kodim0913.korem091tniad.com/),- Serma Endratno Babinsa Kelurahan Nenang Koramil 01/Penajam Kodim 0913/PPU melaksanakan kegiatan dengan menghadiri acara Rapat koordinasi yang bertempat di Gedung Serba Guna Kelurahan Nenang Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara.Rabu (16/4/2025)

Usai kegiatan Babinsa m,enyampaikan kepada awak media bahwa,Rapat tersebut dilaksanakan bersama Staf kelurahan Nenang dengan para ketua Rt. se kelurahan Nenang. membahas tentang kamtibmas, Limbah rumah tangga/Sampah, Penyampaian Data Zonasi hasil rapat koordinasi dengan Dinas Pendidikan kabupaten Penajam Paser Utara.

Dan dari hasil rapat dapat di simpulkan yaitu, Bahwa usulan dari RT untuk pengadaan bak sampah lebih dari 1 di setiap wilayah RT yang ada fasilitas pembuangan sampah.

Bahwa kegiatan gotong royong yang rutin digalakkan di setiap wilayah RT sedikit mengalami kendala apabila dilaksanakan di hari kerja mengingat banyak warga yang masih beraktiftas sehingga disarankan kegiatan gotong royong untuk dilaksanakan pada hari libur atau akhir pekan sehingga warga bisa berkontribusi dalam pelaksanaan.

Adanya oknum warga yang mengaku dari wilayah kelurahan Sungai parit yang datang ke wilayah RT 3 untuk melakukan pengambilan rumput yang akan di bawa ke IKN dengan memberikan kompensasi ke RT tetapi tidak ada kordinasi ke kelurahan.

Usulan dari RT 14 untuk dapat di lakukan pengadaan fasilitas kendaraan bermotor roda 2 untuk memudahkan mobilisasi aktifitas bank sampah dalam penjemputan sampah warga

keluhan di wilayah RT 12 yaitu penyumbatan saluran irigasi yang menyebabkan tersumbat aliran pembuangan air sehingga air menjadi tergenang di lingkungan rumah warga dan untuk pembersihan saurah air yang di teruskan hingga di samping LP diperlukan alat berat

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain,Ibu Wiwi Handayani kasi Pem,Ibu Hardiana kasi PPSDA,Ibu Sariyana kasi Sos,Babinsa Serma Endratno,Pak Yusuf Ketau Forum serta Para Ketua Rt se kelurahan Nenang.

Serta usulan RT 7 untuk jembatan penghubung dengan RT 4 harapannya segera terealisasi sehingga memudahkan aktifitas warga dan adanya keluhan banjir ROB di sekitar wilayah RT 6, 7, 8 yaitu di jalan ujung jembatan penhubung yang mengganggu aktifitas warga sekitar .

 (Her/pendim)