PENAJAM (http://kodim0913.korem091tniad.com/), Guna mendukung pertumbuhan ekonomi daerah serta kemajuan pengusaha yang ada diKab PPU ,Plh Pasi Intel yang juga merangkap Komandan Koramil 01/Penajam, Mewakili Komandan Kodim 0913/PPU Kapten Inf M Aluy menghadiri Pelantikan Pengurus Kamar dagang dan Industri (Kadin) Kab PPU masa bakti 2023 – 2028 bertempat di Aula Lt I Pemkab PPU Kel Nipah Nipah Kec Penajam Kab PPU.Rabu (24/01/2023)
Dalam Pelantikan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Penajam Paser Utara Periode 2023 – 2028 mengusung Tema” Berperan Aktif Dalam Membangun IKN Nusantara”.
Dan sesuai dengan SK Dewan pengurus Kamar dagang dan industri Kaltim Nomor SKep/02/DP – KT/I/2023, nama pejabat masa bakti 2023 – 2028 adalah, Ketua Rudiansyah,Wakil Ketua I Usman Saleh,Wakil Ketua II Jarwanto,Wakil Ketua III Fatimah serta Wakil Ketua Hubungan luar Negeri Dr Indra Yani.
Kadin Kab PPU Rudiansyah,dalam sambutannya mengatakan,” Kadin adalah merupakan organisasi yang mewadahi para pengusaha Indonesia, sekaligus mitra strategis Pemerintah dalam mendorong pergerakan dunia usaha di Indonesia,”ulasnya.
“Kami akan melaksanakan program 100 hari dengan melaksanakan pendataan terhadap masyarakat yang kurang mampu dan tidak mempunyai rumah hunian,”beber Rudiansyah.
Sementara itu, Bupati PPU Ir H Hamdam dalam kesempatannya menyampaikan,” Kadin Kab PPU setelah dilantik bisa langsung bekerja, tancap gas untuk membangun jejaring, memfasilitasi kendala dan potensi, serta mendukung kemajuan pengusaha yang ada diKab PPU guna mendukung pertumbuhan ekonomi daerah,”kata Bupati.
“Sebagai wadah para pengusaha, saya harap kadin Kab PPU dapat aktif memberikan informasi dan membina anggotanya agar semakin maju dan responsif terhadap tuntutan pasar,”harapnya. (Her/pendim)