PELAKSANAAN JAM KOMANDAN KODIM 0908/BONTANG

Militer237 Dilihat

Bontang – Telah dilaksanakan Jamdan Kodim 0908/Btg dalam rangka pengarahan para prajurit Kodim 0908/Btg dan Pns serta Anggota Persit KCK Cabang XX yang di ikuti 150 orang bertempat di Lamin Kodim 0908/Btg Jln. Awang Long Kel. Bontang Baru Kec. Bontang Utara Kota Bontang. Kamis( 30/07/ 2020)

Jam Komandan di Hadiri diantaranya. Letkol Arm Eko Pristiono SH.M.I.POL (Dandim 0908/Btg),Mayor Czi Harry Subagyo. S.Pd.(Kasdim 0908/Btg),Pa Staf Kodim 0908/Btg, Para Danramil 01,02,03 Kodim 0908/Btg,Prajurit Kodim 0908/Btg,PNS Kodim 0908/Btg,Ibu Persit KCK Cabang XX.

Inti arahan Jamdan  yaitu Menyampaikan terima kasih kepada anggota Kodim 0908/Btg dan Pns serta anggota Persit atas kerja samanya selama berdinas di Kodim.22 bulan kita bersama sama  berdinas di Kodim 0908/Btg dan kami sanggat bangga dengan prajurit dan Pns serta anggota persit yg selama ini terjalin kerja samanya yang cukup baik.Kita berharap Kodim 0908/Btg tetap berjaya.

Kegiatan Kodim 0908/Btg selama ini sangat solid. Menjaga selalu tali silahturahmi agar selalu terjalin walaupun hanya melalui Komunikasi telepon.Pemberian cendera mata dan  kenang kenangan dari Dandim 0908/Btg kepada Prajurit Kodim.

Jam Komamdan dilaksanakan dalam rangka penyampaian pesan dan kesan menjelang serah terima jabatan Komandan Kodim 0908/Btg.

(Pendim Btg)