Kodim 0908/Bontang Gelar Fun Bike Dalam Rangka HUT ke-67 Kodam VI/Mulawarman

Militer61 Dilihat

BONTANG – Kodim 0908/Bontang menggelar olahraga bersama dengan bersepeda keliling (Fun bike)Kota Bontang yang diikuti komunitas sepeda yang ada di Kota Bontang, Jum’at (25/07/2025).

Dandim 0908/Bontang, Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto, S.E, menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan dalam rangka HUT Ke-67 Kodam VI /Mulawarman, Fun Bike juga diharapkan dapat mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan.

“Acara ini bukan hanya sekedar memeriahkan HUT Ke-67 Kodam VI/Mulawarman, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi antara TNI dengan masyarakat. Selain itu, kami ingin mengajak masyarakat untuk lebih rajin berolahraga, baik itu senam, bersepeda, atau olahraga lainnya. Dengan berolahraga, kesehatan kita akan terjaga,” ujar Dandim.

Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta fun bike yang hadir pada hari ini, tentunya ini adalah suatu kebanggan kita semua bisa hadir disini, termasuk kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran kegiatan fun bike, ” ungkap Dandim.

Salah seorang peserta, bapak Alex, mengaku sangat senang bisa mengikuti acara Fun Bike ini. “Acara ini sangat menyenangkan. Selain bisa berolahraga, saya juga bisa bertemu dengan banyak teman baru. Semoga acara seperti ini bisa terus diadakan setiap tahunnya,” ungkapnya.

Dengan suksesnya acara Fun Bike ini, Kodim 0908/Bontang berharap dapat semakin mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan.

(Pendim 0908/Btg)