Wakili Danramil, Babinsa Koramil 0902-01/Segah Hadiri Safari Ramadhan Bersama Muspika dan PT. Berau Coal.

BERAU,Kodim0902,korem091tniad.com – Danramil 0902-01/Segah Kodim 0902/Berau Kapten Inf Makin Efendi dalam hal ini diwakilkan oleh Babinsa Serma Heri Galose, menghadiri kegiatan Safari Ramadhan bersama Forkopimcam Segah, PT. Berau Coal dan masyarakat, bertempat di Masjid Baitul Makmur Kp. Tepian Buah Kec. Segah Kab. Berau. Senn (17/03/2025).

 

Kegiatan Safari Ramadhan bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar umat muslim agar dapat mendorong terbukanya komunikasi antara pemerintah dengan organisasi keagamaan, ulama, serta seluruh lapisan masyarakat.

Serma Serma Heri Galose dalam keterangannya mengatakan “Safari Ramadhan tersebut merupakan rangkaian kegiatan yang rutin dilakukan setiap bulan puasa sebagai bentuk menjalin silaturahmi bersama warga masyarakat, safari ramadhan tersebut dikemas dengan acara buka puasa bersama dan sholat magrib yang di lanjutkan dengan sholat Taraweh berjamaah.

 

“Kegiatan safari ramadhan ini sangatlah baik selain sebagai tatap muka antara muspika yang ada dengan warga masyarakat, kegiatan ini juga merupakan ajang silaturahmi agar terjalinnya suatu hubungan yang baik dengan masyarakat menjadi akrab di bulan yang penuh berkah,” ucap Serma Heri Galose.

 

Hadir dalam acara safari ramadhan antara lain Camat Segah (Bpk. Nur Alam S.Tr. Ip.), Danramil 01/Segah diwakilkan oleh Babinsa (Serma Heri Galose), Kapolsek Segah diwakili oleh (Ipda Kasim), Manajer PT Berau Coal (Bpk. Muh Suleman), Kepala Puskesmas Kec. Segah (Bpk. Muh. Aras) serta Seluruh Kepala Kampung se-Kecamatan Segah dan undangan lainnya.

News Feed