Sambaliung. Babinsa Koramil 0902-05/Sbl Sertu Sem David Ullo mendampingi pihak Puskesmas Sambaliung dalam pengecekan kesehatan warga masyatakat guna mendeteksi dan memastikan kondisi warga ditengah pandemi Covid-19 di Kecamatan Sambaliung Kab. Berau.
Pemantauan terus dilakukan oleh Babinsa bekerjasama dengan Petugas Puskesmas Sambaliung dan perangkat kampung guna menjaga kondisi kesehatan warga masyarakat.
“Dalam situasi dan kondisi seperti saat ini, sebagai Babinsa saya tidak boleh tinggal diam dan harus selalu menjadi pelopor dan penggerak seluruh aparat dan instansi di wilayah binaan untuk selalu mendata dan mengecek kondisi kesehatan warga masyarakat baik yang bermukim maupun yang baru datang dari luar wilayah binaan” Tutup Sertu Sem David Ullo.