BERAU,Kodim0902,korem091tniad.com – Danramil 02/Gunung Tabur Kodim 0902/Berau Kapten Arm M. Irfan bersama anggota dan Persit Ranting 3, turun langsung ke jalan untuk membagikan takjil kepada masyarakat, pembagian takjil dilaksanakan di depan Koramil 02/Gunung Tabur Jl. H.A.R.M Ayoeb Kec. Gunung Tabur Kab. Berau. Selasa (04/03/2025).
Kegiatan ini merupakan wujud bentuk kepedulian Kodim 0902/Berau terhadap masyarakat khususnya bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Pembagian Bagi-bagi Takjil ini dilakukan sekitar pukul 17.20 wita menjelang buka puasa dengan tujuan agar masyarakat yang masih berada diperjalanan dapat langsung berbuka puasa walaupun belum sampai dirumah.
Dalam kesempatan tersebut, Danramil 02/Gunta Kapten Arm M. Irfan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan.
Alhamdulillah dihari keempat puasa ini kami keluarga besar Koramil 02/Gunta bisa melaksanakan bagi-bagi takjil gratis sebanyak 125 kotak kepada warga dan pengguna jalan. Kegiatan ini atas perintah Dandim 0902/Berau Letkol Inf Rommi Sakti Alamsyah, S.I.P., agar para Danramil jajaran melaksanakan bagi bagi Takjil di Bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini. Ujar Kapten Arm M. Irfan.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya bagi saudara-saudara kita yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga takjil yang kami berikan dapat bermanfaat dan menambah keberkahan di bulan suci Ramadhan ini,” tutup Danramil.