SAMARINDA – Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Anggara Sitompul, S.I.P., M.Si didampingi Dandim 0901/Smd Kolonel Inf. Yusub Dody Sandra, S.I.P., M.I.Pol menghadiri acara Penyerahan Bantuan Pangan serta Gerakan Pangan Murah di Jln. Ampera RT.11 di Kantor Kel.Rawa Makmur Kec.Samarinda Palaran, Kota Samarinda. Kamis (24/7/2025).
Acara yang mengusung tema “TNI dan Bulog Bersinergi Dalam Rangka Mewujudkan Swasembada Pangan Melalui Program Gerakan Pangan Murah Beras SPHP dan Penyaluran Banpangan” ini merupakan wujud nyata komitmen bersama dalam menjamin ketersediaan dan keterjangkauan pangan bagi masyarakat. Kamis (24/07/2025).
Kegiatan TNI Dan Bulog Bersinegri Mewujutkan Swasembada Pangan Melalui Program Gerakan Pangan Murah Beras SPHP Dan Penyuluhan Bantuan Pangan ini dihadiri Camat Palaran Muhammad Dahlan, S.STP, M.Si, Danramil Palaran Mayor Inf. Syamsul Fikri, S.Ag, Kapolsek Palaran AKP Iswanto, S.H.,M.H, Kepala Bulog cabang Samarinda Adi Yanuar, Lurah Rawa Makmur Adam Hudzdy Wardana, S.STP
Dalam sambutannya, Danrem 091/ASN menegaskan bahwa TNI siap hadir dan mendukung program-program pemulihan dan penguatan ekonomi rakyat, khususnya dalam sektor pangan.
“Ketahanan nasional dimulai dari ketahanan pangan. TNI tidak hanya menjaga negara dari sisi pertahanan, tapi juga ikut menjamin kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan Bulog untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari, khususnya beras yang merupakan komoditas utama,” tutupnya.
Pendim 0901/Samarinda