Babinsa Koramil 0901-03/Smd Seberang  Beri Pengamanan Pembagian voucher Listrik

Samarinda- Babinsa Koramil 0901-03/Samarinda Saberang Kodim 0901/Samarinda Serka Sanneni melaksanakan pengamanan pembagian bantuan berupa voucher listrik untuk pelaku usaha mikro oleh pemerintah Kota Samarinda melalui Dinas Koperasi UKM dan perindustrian Kota Samarinda bertempat di Aula Kantor Kecamatan Samarinda Seberang. Rabu (08/12/22).

Babinsa Serka Sanneni mengatakan, melaksanakan pengamanan ini untuk memberikan rasa aman kepada penerima bantuan. Warga yang mendapatkan bantuan sebanyak 137 orang dengan nominal Rp300.000,-

Kami bersyukur, selama pelaksanaan penyaluran bantuan ini berlangsung tertib dan lancar berkat kesadaran masyarakat, untuk mengambil bantuan sesuai dengan nomor antrian yang sudah disiapkan oleh panitia penyelenggara.

“Syukurlah, selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif tidak ada kendala,” tutup Babinsa.

 

Pendim 0901/SMD